Pengertian Kemampuan Numerik

Kemampuan numerik merupakan kemampuan yang berkaitan dengan kecermatan dan kecepatan dalam penggunaan fungsi-fungsi hitung dasar. Kemampuan numerik melibatkan pengerjaan operasi hitung, baik itu pengurangan, penjumlahan, perkalian, dan pembagian. Sukardi (2009): “kemampuan numerik yaitu kemampuan untuk bekerja dengan bilangan (kecakapan hitung menghitung)”. Ditambahkan oleh Fudyartanta (2010) bahwa: “kemampuan numerik (Number) hampir seluruhnya diidentifikasikan dengan kecepatan dan ketepatan pada perhitungan-perhitungan aritmatik sederhana.

Menurut Ari (2016) kemampuan numerik adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk menggunakan angka-angka, melakukan perhitungan dan merubah permasalahan uraian cerita menjadi angkaangka yang selanjutnya dapat dilakukan perhitungan dengan matematika. Inteligensi matematis-logis (kemampuan numerik) adalah kemampuan untuk menangani bilangan dan perhitungan, pola dan pemikiran logis dan ilmiah. Inteligensi ini mencakup kemampuan untuk mengolah angka, matematika, dan juga hal-hal lain yang berhubungan dengan angka (May Lwin dkk, 2008).

Kemampuan numerik dimaksudkan adalah kemampuan berpikir, mengorganisasi informasi untuk menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan angka. Kemampuan numerik meliputi kemampuan menghitung dalam hal penjumlahan, kemampuan menghitung dalam hal pengurangan, kemampuan menghitung dalam hal perkalian, dan kemampuan menghitung dalam hal pembagian. Kemampuan numerik dapat ditingkatkan melalui latihan-latihan secara teratur dan mencoba berbagai macam hitungan sehingga pada akhirnya dapat menemukan cara-cara baru dalam kalkulasi bilangan (Sumada, dkk, 2013).

Seseorang yang memiliki bakat numerik tinggi, akan memiliki semangat belajar yang lebih tinggi terhadap pelajaran matematika sehingga hasil belajar matematika mereka juga akan lebih baik, dengan bakat atau kemampuan yang mereka miliki mereka akan selalu berusaha untuk menyelesaikan tugas-tugas matematika lebih baik. Demikian pula mereka yang memiliki bakat numerik rendah, semangat belajar terhadap pelajaran matematika juga akan lebih rendah, karena itu hasil belajar matematika yang dapat dicapai juga akan lebih rendah.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال