Konten Iklan Usaha Online di Indonesia Jauh di Bawah Standar

Jika iklan adalah sarana berkomunikasi antara produsen dan calon consumen, maka sudah seyogyanya, iklan tersebut dibuat sedikimian rupa agar lebih komunikatif. Sebuah iklan yang menarik dan komunikatif dengan tampilan yang meyakinkan akan dapat membuat orang yang melihatnya untuk bergabung atau memakai produk yang di iklankan.

Tetapi bagaimana dengan tampilan iklan yang seronok yang hanya mengumbar janji (kebohongan), bahkan terkadang kearah konten “pornografi”? sepanjang pengamatan saya selama ini, inilah problematika iklan online di Indonesia. Jika dibandingkan antara iklan online yang betul-betul bersih, jujur, bukan konten pornografi dengan iklan-ikan yang jauh dibawah standar bahkan iklan yang menawarkan usaha kebohongan dan pornografi, tidak akan lebih dari 20 persen. Ini sungguh mengecawakan.

Ada dua jenis iklan online yang mendominasi iklan online di Indonesia yaitu; iklan peluang usaha online dan iklan “alat kelamin”.

Iklan Peluang Usaha

Iklan ini kelihatannya menarik, apalagi kita mengalami kekurangan lapangan kerja di Indonesia untuk saat ini. Tetapi apa yang terjadi dengan iklan peluang usaha online kita di Indonesia? Kenyataannya adalah bahwa, usaha online itu kebanyakan hanyalah sampah, penuh kebobongan. Dengan radaksi iklan yang menggiurkan, tidak perlu usaha keras, dan hanya beberapa hari, bahkan ada yang menawarkan hanya beberapa jam atau sebelum anda beranjak dari tempat duduk pun, sudah mendapatkan keuntungan. Hanya dengan menyetorkan sejumlah uang tertentu (dari pengamatan sekitar Rp 80.000,- sampai Rp 300.000,-) anda siap-siap menerima keuntungan.

Dengan jenis usaha seperti Multi Level, Arisan Berantai, Many Games, Membeli Virtual tertentu yang bisa bekerja sebagai mesin pencari uang otmoatis dan sebagainya. Ini adalah sebuah kebohongan besar. Tapi herannya, banyak juga orang yang tertipu dengan iklan ini (termasuk saya juga pernah). Dengan janji-janji yang besar, keuntungan yang berlipat-lipat, dan tak perlu usaha keras, membuat orang yang belum tahu karakteristik usaha online yang sehat, tertarik untuk bergabung dan menyetorkan uangnya ke usaha perampokan dan penipuan ini.

Iklan “Memperbesar dan Memperkuat”

Sekilas memang bagus, untuk “memperbesar dan memperkuat”. Tetapi apa yang di perbesar dan diperkuat? Ternyata hanya alat kelamin. Bagi orang dewasa yang melihatnya, mungkin itu tidak menjadi masalah, tetapi jika anak-anak, ini menimbulkan masalah psikologis yang besar. Mungkin orang yang membuka usaha “memperbesar dan memperkuat” ini melihat bahwa “kepunyaan” orang Indonesia kecil dan lemah, sehingga sebuah prospek jika membuka usaha yang bisa “memperbesar dan memperkuat” alat vital ini.

Sebuah web/blog, yang di pasangi iklan ini, terkadang pemilik web/blog merasa risih, apalagi konten iklan tersebut tentang pendidikan dan agama, akan menjadi sebuah yang kontradiktif. Dan sepanjang sepengetahuan saya, iklan ini juga isinya banyak yang sampah, dan bohong.

Ini adalah sebuah keprihatinan kita bersama. Apalagi bagi teman-teman yang berkecimpung dalam usaha online. Sudah seyogyanya kita menciptakan usaha online yang sehat, tidak merusak dan tidak menipu.

Yang menjadi keharanan saya adalah, mengapa iklan usaha-usaha online yang merusak, menipu dan sebagainya yang menguasai iklan online? Mengapa bukan usaha-usaha yang sehat dan jujur tidak mendominasi? Kita tunggu, teman-teman pengusaha yang sehat untuk beriklan secara online karena prospek kedepan dalam iklan online sangat menjajikan.

Saya juga mengajak kepada teman-teman, sobat-sobat blogger agar memboikot iklan-iklan usaha kotor ini. Kita tidak mau berdosa dengan menjadi jembatan kerusakan atau kerugian orang lain dengan hanya memikirkan keuntungan kita semata. Mari menciptakan bisnis online yang sehat dan mendidik.

5 Komentar

  1. kunjungan balasan sob :)
    happy blogging...

    BalasHapus
  2. setuju, seharusnya dunia usaha ikut berkontribusi mengisi ruang iklan yang positif

    BalasHapus
  3. menyikapi iklan kebohongan online tergantung sikap publisher sih, kalo ditolak mentah2 tentunya tidak akan tayang di blog ato di portalnya, takjarang portal/blog menerima bentuk iklan sperti itu ...

    BalasHapus
  4. bner bgt skrg konten iklan isiya esek2 doang.

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال