Sekilas Tentang Internet

Pada bahasan kali ini, akan dijelaskan sekilas tentang internet. Adalah hal yang sulit untuk mendefinisikan kata “Internet”, karena setiap orang mempunyai pengertian tersendiri. Bagi beberapa orang, Internet adalah layanan on-line yang menawarkan unsur nilai pendidikan dan hiburan. Sedangkan bagi yang lainnya, menganggap bahwa Internet adalah jaringan jarak jauh (Wide Area Network) yang menyediakan fungsi ekonomis bagi perusahaan. Secara segi teknis, Internet merupakan dua buah komputer atau lebih yang saling berhubungan, membentuk jaringan komputer hingga meliputi jutaan komputer di dunia (internasional), yang saling berinteraksi dan bertukar informasi.
Sedangkan dari segi ilmu pengetahuan, Internet merupakan sebuah perpustakaan besar, yang di dalamnya terdapat jutaan (bahkan milyaran) informasi atau data, yang dapat berupa suatu teks, gambar, suara maupun animasi dan lain sebagainya dalam bentuk media elektronik.
Dari segi komunikasi, Internet merupakan sarana yang sangat efektif dan efisien untuk melakukan pertukaran informasi jarak jauh maupun di dalam lingkungan perkantoran. Tujuan dari pembangunan Internet adalah untuk saling bertukar informasi. Misalnya, kita bisa masuk ke komputer lain dan melihat–lihat informasi yang ada, contohnya, hasil penelitian suatu Universitas. Melalui Internet, berbagai informasi sangat mudah untuk diakses. Namun, untuk mengaksesnya diperlukan pengetahuan dasar tentang Internet.
Kegunaan Internet diantaranya untuk mendukung bisnis global, akademik dan komunitas yang mewakili pribadi. Kegunaan Internet terbagi menjadi 4 fungsi yaitu:
Fungsi Komunikasi
Internet sebagai fungsi komunikasi adalah pertukaran pesan yang terjadi antar manusia dengan menggunakan fasilitas electronic mail (E-mail).
Fungsi Resource Sharing
Internet sebagai fungsi resource sharing adalah pemakaian data, aplikasi dan peralatan secara bersama-sama.
Fungsi Resource Discovery
Internet sebagai fungsi resource discovery adalah penuntun untuk mencari file tertentu, dokumen, host, atau orang diantara jutaan host.
Fungsi Komunitas
Internet sebagai fungsi komunitas adalah berkumpul atau bersatunya masyarakat pengguna Internet dan membentuk sebuah kelompok di dalam forum, yang biasanya digunakan untuk berdiskusi atau mengobrol.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال