Indikator Kinerja

Indikator Kinerja atau Key performance indicators (KPI) dapat diartikan sebagai sebuah ukuran atau parameter yang akan memberikan data-data dan informasi sejauh mana seorang karyawan telah berhasil mewujudkan sasaran strategis yang telah kita tetapkan.
Menurut Sutrisno (2009) ada enam indikator dari kinerja yakni:
Hasil kerja
Hasil kerja meliputi tingkat kuantitas maupun kualitas yang telah dihasilkan dan sejauh mana pengawasan dilakukan.
Pengetahuan pekerjaan
Tingkat pengetahuan yang terkait dengan tugas pekerjaan yang akan berpengaruh langsung terhadap kuantitas dan kualitas dari hasil kerja
Inisiatif
Tingkat inisiatif selama melaksanakan tugas pekerjaan khususnya dalam hal penanganan masalah-masalah yang timbul
Kecekatan Mental
Tingkat kemampuan dan kecepatan dalam menerima instruksi kerja dan menyesuaikan dengan cara kerja serta situasi kerja yang ada
Sikap
Tingkat semangat kerja serta sikap positif dalam melaksanakan tugas pekerjaan
Disiplin Waktu dan Absensi
Yang termasuk disiplin waktu dan absensi adalah tingkat ketepatan waktu dan tingkat kehadiran.
Dari indikator kinerja diatas, dapat dilihat bahwa terdapat beberapa segmen kepribadian manusia yang merupakan penentu keberhasilan kerja. Indikator kinerja ini menggambarkan performa kerja seorang karyawan terhadap pekerjaannya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال