Tujuan Good Corporate Governance

Tujuan good corporate governance sangat penting. Good Corporate Governance merupakan system yang mengatur dan mengendalikan perusahaan untuk menciptakan nilai tambah (value added) bagi sesame shareholders yang menekankan pentingnya hak pemegang saham untuk memperoleh informasi dengan benar, akurat, dan tepat waktu serta kewajiban perusahaan untuk mengungkapkan (disclosure) secara akurat, tepat waktu dan transparan mengenai semua informasi kinerja perusahaan, kepemilikan, dan stakeholder.
Tujuan penerapan Good Corporate Governance antara lain:
  1. Mengoptimalkan pemberdayaan sumber daya ekonomis dari sebuah usaha
  2. Melindungi kepentingan pemegang saham dan memperhatikan kepentingan stakeholder lainnya
  3. Meningkatkan iklim investasi nasional
  4. Memperbesar keuntungan secara nasional dari sebuah usaha yang dikelola secara baik.
Tujuan Corporate Governance menurut FCGI (2002) adalah untuk menciptakan nilai tambah bagi semua pihak yang berkepentingan (shareholder). Selain itu,tujuan lainnya yaitu:
  1. Pemenuhan tujuan strategis perusahaan berupa peningkatan niali saham dan value perusahaan.
  2. Pemenuhan tangguang jawab kepada stakeholders khususnya komunitas setempat.
  3. Dipatuhinya kerangka yuridis yang ada.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال